Ibadah umroh kini semakin digandrungi bukan hanya karena sebagai bentuk pendekatan diri kepada sang pencipta dengan melakukan ibadah sunnah, namun juga dianggap sebagai kesempatan yang tepat untuk lebih memperbanyak pengalaman perjalanan spiritual yang sarat makna. Hal itulah yang menjadikan orang tua tidak segan untuk melaksanakan ibadah umroh bersama anak mereka.
Jika anda termasuk salah satu yang tertarik dan berkeinginan untuk melaksanakan ibadah umroh bukan hanya dengan suami atau istri namun juga menyertakan anak anda, ada beberapa hal yang perlu anda ketahui terlebih dahulu sehingga persiapan anda bisa lebih matang. Beberapa hal yang harus anda ketahui sebelum berangkat umroh bersama dengan buah hati anda adalah:
1. Perhatikan kebutuan khususnya
Tidak dapat dipungkiri bahwa anak kecil mudah sekali berubah mood dan keinginannya. Banyak orang tua yang kadang kesusahan menjaga anaknya sendiri sehingga kurang focus dalam beribadah. Hal ini sebenarnya dapat diantisipasi dengan memahami kebutuhan anak, terutama kebutuhan khususnya seperti contohnya boneka kesayangan anak anda, atau barang-barang pribadi lainnya.
Menjaga barang pribadinya tetap dekat dengan buah hati anda dapat turut serta menjaga moodnya sehingga tidak mengganggu anda dalam beribadah sekaligus dapat membuat anak anda lebih khusyuk ketika mengikuti ritual ibadah yang anda lakukan ketika sedang melaksanakan umroh.
2. Pastikan makan tepat waktu
Bagi orang dewasa makan telat mungkin bukan hal baru. Namun, bagi anak kecil hal tersebut dapat mempengaruhi mood dan aktivitasnya sehingga selama melaksanakan ibadah umroh di tanah suci anda harus memastikan bahwa anak anda makan tepat waktu. Selain itu, kebutuhan makanan tambahan lainnya juga harus terpenuhi.
Pastikan beberapa cadangan makanan yang anda sediakan adalah makanan kesukaan anak-anak anda seperti lollipop, snack ringan, vitamin dan lain-lain.
3. Berikan pengertian bahwa umroh adalah ibadah
Jika anda termasuk orang tua yang ingin umroh bersama anak dengan tujuan mendidik anak dalam hal yang religius, maka dari awal anda harus meluangkan waktu untuk memberi pengertian kepada anak bahwa umroh merupakan ibadah yang terdiri dari rangkaian proses ibadah di tanah suci yang harus dilakukan dengan baik dan benar.
Dengan begitu, anda akan lebih mudah mengajak anak anda melaksanakan berbagai langkah-langkah melaksanakan ibadah sunnah di tanah suci. Meskipun tergolong ibadah yang berat dan menguras tenaga, namun jika anda dapat mengajak anak-anak dengan cara yang tepat, maka mereka akan dengan mudah menyesuaikan situasi dan kondisi.
4. Sempatkan untuk mencari hiburan bagi anak anda
Dalam menajalani ibadah umroh, anda akan menghabiskan banyak waktu. Rata-rata orang beribadah umroh selama satu hingga dua minggu. Jika anda telah selesai beribadah dan memiliki waktu senggang, pastikan untuk mencari hiburan bagi anak-anak anda. Hal ini selain dapat menjaga mood mereka, dapat juga meningkatkan perasaan rileks kepada anak kecil.
Semakin anak merasa rileks, tentunya anda akan lebih mudah dalam mengajak mereka untuk giat beribadah selama berada di tanah suci.
5. Ajari anak anda untuk mempraktikkan rangkaian umroh selama masa persiapan
Persiapan merupakan hal yang penting bukan hanya bagi orang dewasa yang akan menjalani ibadah umroh di tanah suci, namun juga bagi anak kecil yang anda bawa untuk mengikuti ibadah umroh bersama keluarga. Perhatikan juga anak anda selama mempraktikkan rangkaian ibadah umroh.
Anda perlu mengetahui di bagian ibadah yang mana, anak anda terlihat rewel atau menjadi menggerutu. Dengan mengetahui lebih dulu, anda bisa mengantisipasi ketika berada di tanah suci.